PlayStation adalah konsol permainan grafis dari era 32-bit. Pertama kali diproduksi oleh Sony sekitar tahun 1990. PlayStation diluncurkan perdana di Jepang pada 3 Desember 1994, di Amerika Serikat 9 September 1995 dan Eropa 29 September 1995. PlayStation menjadi sangat terkenal sehingga membentuk "Generasi PlayStation". Dari sekian banyak game PlayStation, beberapa yang terkenal adalah: Tomb Raider, Final Fantasy, Resident Evil, Tekken, Winning Eleven, Ridge Racer, wipEout, Gran Turismo, Crash Bandicoot, Spyro, dan seri Metal Gear Solid. Pada 18 Mei 2004, Sony telah memproduksi 100 juta PlayStation dan PSOne ke seluruh dunia. Pada Maret 2004, sebanyak 7.300 judul permainan telah tersedia dengan jumlah akumulasi 949 juta.
Varian
Sony telah memproduksi konsol yang lebih baru dan telah di rancang ulang, bernama PSOne, dengan bentuk yang lebih kecil dan dinamis. PlayStation asal lebih sering disingkat dengan "PSX", kode nama dari sistem yang tidak dikembangkan. Ketika sistem baru yang sebelumnya dinamakan [PSX] diperkenalkan oleh Sony (versi upgrade dari PlayStation 2 sudah termasuk pembaca DVD, dapat diinstal hard drive, perekam video digital) , kemampuan bermain online , lalu pengembangan PS2 dilakukan di Playstation Portable, game PSP dapat dimainkan di mana saja dengan menggunakan UMD. PlayStation sekarang disingkat menjadi "PS1" atau "PSOne", beberapa orang masih menyingkatnya dengan "PSX".
Sebuah versi dari PlayStation yang desebut sebagai Net Yaroze juga dibuat, dan lebih mahal dibandingkan dengan PlayStation, berwarna hitam bukan abu-abu, dan yang terpenting: terdapat peralatan dan panduan yang memungkinkan pengguna untuk melakukan pemrograman permainan PlayStation dan aplikasinya tanpa memerlukan adanya paket pengembangan (developer suite), yang tentunya jauh lebih mahal dari harga sebuah PlayStation. Walau bagaimanapun, Net Yaroze memiliki banyak kekurangan dari fitur paket pengembangan. Net Yaroze juga unik karena ia adalah satu-satunya jenis resmi Sony PlayStation yang tidak memiliki regional lockout: Net Yaroze dapat menjalankan seluruh permainan dari semua teritori.
Versi lainnya yang dikenal dengan "Blue Console" juga tersedia bagi game developer. Blue Console memiliki RAM ganda (4 Megabytes) dan papan pengemulasi (emulator) CD-ROM yang terhubung ke komputer PC. Blue Console juga mampu menjalankan permainan yang masih dalah tahap pengembangan yang tidak memiliki region coding (dan biasanya ditolak oleh PlayStation normal).
Pemasangan modchip memungkinkan pengembangan kemampuan PlayStation. Hal tersebut membuat copy ilegal dari permainan menjadi bisa digunakan, demikian juga permainan dari negara lain. Sejak adanya modchips yang bisa memainkan game yang direkam dalam CD-ROM biasa, timbullah gelombang kemunculan permainan yang dibuat secara tidak resmi dari Sony, yang menggunakan kompilasi gratis dari GNU.
Suksesor
Suksesor Sony untuk PlayStation adalah PlayStation 2, yang juga kompatibel dengan pendahulunya, yang memungkinkan penggunaan permainan PlayStation tanpa perlu adanya perubahan. Hal ini dimungkinkan dengan memasang beberapa bagian penting dari PSOne ke dalam rancangan PlayStation 2, jadi pembeli mendapatkan dua sistem dengan harga satu sistem. Seperti halnya emolator masa kini, PlayStation 2 dapat mengemulasikan permainan PlayStation dan bahkan dapat mengubah beberapa faktor untuk menjalankan permainan dengan lebih baik. PlayStation 2 memiliki prosesor khusus yang dikenal dengan Emotion Engine yang dikembangkan oleh Sony.
Generasi berikut dari PlayStation adalah PlayStation 3 atau lebih dikenal sebagai PS3 yang diharapkan kehadirannya pada tahun 2006. PS3 nampaknya akan menjadi konsol permainan pertama yang menggunakan teknologi gid computing. PS3 telah dilengkapi hardisk yang berfungsi sebagai penyimpan data game, wireless controler (3 axis), card reader, WiFi, Bluetooth, Lan, HDMI dan dilengkapai Blu-ray disk drive untuk memainkan game PS3 dan film. Seperti pendahulunya, PS3 juga dapat memainkan game-game PS1 dan PS2.
PlayStation Portable (PSP) adalah PlayStation genggam untuk permainan yang bisa dibawa-bawa. PSP tersedia di pasaran Eropa sekitar awal musim panas 2005, sedangkan di Jepang telah diluncurkan, sekitar 12 Desember 2004. Tanggal peluncuran di Amerika Serikat adalah 24 Maret 2005.
PlayStation memiliki sejarah yang terkait dengan proyek yang dibatalkan dari SNES untuk menghubungkan CD-ROM yang memungkinkan penggunaan isi multimedia dalam kapasitas besar. Untuk beberapa hal, termasuk kegagalan Sega CD, proyek tersebut dibatalkan.
Kritik
Teknis
Kelemahan utama PlayStation adalah mata optik yang lemah jika PlayStation tersebut sudah cukup lama digunakan. Hal ini berakibat banyak pemilik PlayStation menemui masalah loading game yang jauh lebih lama atau bahkan sama sekali tidak mampu untuk loading game. Banyak pemilik PlayStation mengatasi masalah ini dengan memiringkan atau membalikkan PlayStation mereka, walaupun sebenarnya ini hanya merupakan solusi sementara. Setelah beberapa waktu masalah tersebut akan muncul kembali, sehingga pemilik PlayStation harus memiringkan lagi dengan sudut yang lebih besar atau ke arah yang berlawanan. Tidak jarang banyak pemilik PlayStation lebih memilih membeli unit baru daripada menservis masalah ini, dikarenakan biaya perbaikan yang hampir sama harganya dengan membeli PlayStation baru di Glodok. Masalah ini sering timbul terutama pada tipe PlayStation SCPH-1001. Selain itu, daya komputasi PlayStation jauh lebih kecil jika dibandingkan dengan konsol game bergenerasi sama, seperti Nintendo 64 atau Sega Saturn.
Media penyimpanan
PlayStation adalah konsol game pertama yang dikenal secara luas menggunakan CD sebagai media penyimpanan dan bukan cartridge. CD memiliki beberapa kelemahan (selain keuntungan) dibanding cartridge, terutama dalam waktu loading dan daya tahan. Hal ini berdampak seringnya muncul layar loading time di PlayStation (yang muncul dengan tulisan "Now Loading"). Layar loading time relatif kurang dikenal pada konsol game generasi sebelumnya yang menggunakan media cartridge seperti Super Nintendo atau Sega Mega-Drive, sehingga menimbulkan protes pada siklus generasi pertama PlayStation, yang kemudian diatasi oleh Sony dengan mengeluarkan PlayStation menggunakan drive CD double speed.
Emulasi di PC
Saat ini hampir semua game PlayStation dapat dimainkan di PC. Hal ini dapat dicapai dengan bantuan Emulator. Emulator yang paling terkenal adalah ePSXe. ePSXe bekerja dengan konsep Plug-In, yang berarti user harus pertama-tama meload Plug-In grafik atau suara ke memori. Selain itu ePSXe juga hanya dapat bekerja menggunakan BIOS original PlayStation, yang bisa di-transfer ke PC menggunakan kabel khusus.
Spesifikasi
CPU Utama
Chip RISC R3000A-kompatibel 32-bita (R3051) dengan kecepatan 33.8688 MHz
Chip ini diproduksi oleh LSI Logic Corp dengan lisensi teknologi dari SGI. Chip ini memiliki Mesin Transformasi Geometri (Geometry Transformation Engine) dan Mesin Dekompersi Data (Data Decompression Engine).
Fitur:
• Performa Operasi (Operating Performance) 30 juta instruksi per detik (MIPS)
• Lebar jalur data (Bus Bandwidth) 132 Mb/s
• Instruction Cache 4 KB
• Data Cache 1 KB (non associative, hanya 1024 bytes dari pemetaan SRAM -Static Random Access Memory- cepat)
Mesin Transformasi Geometri (Geometry Transformation Engine)
Terletak di dalam chip CPU. Bertugas melakukan rendering grafis 3 dimensi.
Fitur:
• Performa Operasi 66 juta instruksi per detik
• 360,000 poligon Flat-shaded per detik
• 180,000 pemetaan tekstur dan poligon bersumber cahaya setiap detik (texture mapped and light-sourced polygons)
Pada awalnya Sony memberikan perhitungan poligon sebagai berikut:
• 1.5 juta poligon flat-shaded per detik
• 500,000 poligon texture mapped dan light-sourced per detik
Angka tersebut diberikan sebagai acuan untuk performa dalam kondisi optimal, jadi sangat tidak mungkin terjadi untuk kondisi normal.
Mesin Dekompresi Data (Data Decompression Engine)
Juga terletak di dalam chip CPU. Bertugas melakukan dekompresi gambar dan video. Menurut dokumentasi: membaca 3 RLE-encoded 16x16 blok makro, menjalankan IDCT dan menyusun sebuah makroblok RGB 16x16. Data output di pindahkan langsung ke GPU melalui DMA. Sangat mungkin untuk melakukan overwrite matriks IDCT dan beberapa parameter tambahan, sayangnya instruksi internal MDEC tidak pernah didokumentasikan.
Fitur:
• Kompatible dengan file MPEG1 dan H.261
• Perfoma Operasi 80 juta instruksi per detik
• Terhubung langsung dengan Bus CPU
Unit Pengolah Grafis (Graphics Processing Unit)
Chip ini terpisah dari CPU dan menangani semua proses grafik 2 dimensi.
Fitur:
• Maksimum 16.7 juta warna
• Dapat menganai resolusi 256x224 sampai 640x480
• Memiliki frame buffer yang bisa diatur
• Unlimited Colour Lookup Tables
• Maksimum 4000 8x8 pixel sprites dengan individual scaling and rotation
• Dapat menangani latar belakang simultan (untuk parallax scrolling)
• Dapat melakukan Flat or Gouraud shading, dan texture mapping
Suara/Audio
Chip ini menangani proses suara/audio.
Fitur:
• Dapat menangani sumber ADPCM sampai 24 kanal dan sampai 44.1 kHz sampling rate
• Dapat melakukan efek digital termasuk:
o Pitch Modulation
o Envelope
o Looping
o Digital Reverb
• Dapat menangani sampel waveforms sampai 512Kb
• Mendukung instrumen MIDI
• Format nama file PC: .PSF
Memori
• RAM Utama: 2 Megabita (4 Megabita untuk "Blue Console")
• RAM Video: 1 Megabita
• RAM Suara: 512 Kilobita
• CD-Rom Buffer: 32 Kilobytes
• ROM sistem operasi: 512 Kilobita
• PlayStation Memory Cards memiliki kapasitas 128 Kilobytes di dalam EEPROM
CD-ROM
Fitur:
• Two Speed, maksimum transmisi data 300 KB/s
• XA Compliant
Rabu, 30 Desember 2009
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar